Ini adalah tutorial cara membuat blog gratis di blogger  yang di persembahkan oleh JurnalSistem Anda dapat mengikuti panduan ini secara gratis, mudah dan cepat yang dilengkapi dengan gambar.
Sebelum melanjutkan pada tutorial inti cara membuat blog alangkah baiknya jika anda memahami terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan blog dan fungsinya.

PENGERTIAN APA ITU BLOG

Menurut Wikipedia, blog adalah sebuah aplikasi web yang terdiri dari beberapa halaman yang terdapat tulisan, gambar, video pribadi secara online yang selalu diperbarui. Ini adalah tempat untuk mengekspresikan diri kepada dunia. Sebuah tempat untuk berbagi pikiran dan gairah hidup Anda. Anda bisa menulis apapun yang Anda inginkan.

Blog juga bisa dikatakan sebagai situs pribadi Anda yang bisa Anda perbarui kapunpun Anda mau. Tidak ada batasan apapun kecuali Anda melanggar TOS pemilik platform blog tersebut.

APA ITU FUNGSI DARI BLOG

Pada awalnya blog di gunakan sebagai tempat untuk menulis buku diary. Lambat laun blog digunakan untuk berbagi media online seperti berita, tutorial dan sebagainya. Dan kini seiring berkembangan zaman blog digunakan sebagai tempat untuk mencari uang melalui internet.
Blog sekarang bukan hanya tempat berekspresi tapi sudah menjadi pekerjaan rumahan yang akhir-akhir ini sangat digandrungi oleh kalangan anak muda mencari tambahan uang saku mereka untuk bersekolah. Selain itu jika blog yang Anda kembangkan dengan konsisten Anda bisa menjadi miliader muda seperti Mark Zuckerberg bos Facebook.

Langkah Mudah Membuat Blog di Blogger

Berikut ini Langkah-Langkah Mudah Membuat Blog:

  1. Siapkan Akun Gmail
  2. Buka www.Blogger.com
  3. Buat Profil Google+

 Klik "Buat Profil Google+"

4. Isi Data Lalu Klik "Continue" > "Upgrade" kemudian "Finish"

5. Buka blogger.com klik "Lanjutkan ke Blogger"

6. Klik buat "Blog Baru"

7.  Kemudian isi "Judul Blog" dan "Alamat" blog kemudian klik "Buat Blog"

8. Setelah Anda Buat Blog Anda akan Masuk Ke Dashboard Blogger. Jika Anda Ingin Mengganti Tampilan/Template Bawaan Blogger Anda Dapat Mengganti Dengan Template Yang Anda Inginkan. Caranya Gampang!

9. Klik "Template" kemudian klik "Cadangkan/Pulihkan" lalu Upload Template yang Telah di Download/Beli.


10. Kemudian Mulailah Membuat Postingan. Minimal 7-10 Postingan agar Tampilan Template nampak Secara Keseluruhan karna telah di isi dengan Postingan.


11. Untuk Membuat Postingan Caranya Mudah. Klik “Entri Baru” Lalu Mulailah Menulis! Anda Bisa Menambahkan Gambar, Judul, Video dan lain Sebagainya. Kemudian Isi LABEL Sesuai dengan isi Postingan anda. Contoh: Teknologi, Untuk Postingan Bertema Teknologi. Dan lain sebagainya. Terakhir Klik "Publikasikan".



12. Setelah Anda Memposting Blog, Anda Juga Dapat Mengedit Tampilan Blog.
Buka Dashbord Blogger kemudian klik "Tata Letak" kemudian Klik  "Edit". Pada Menu Tata Letak ini Edit lah sesuai Keinginan anda, bisa di tambahkan Widget atau yang lainnya.


13.  Setelah selesai kemudian klik "Simpan Setelan"

14. Klik "Template" > "Edit HTML"  Kemudian Tekan tombol CTRL + F untuk mempermudah pencarian. Lalu Ketik lah Bagian mau anda Cari untuk di edit di kolom Pencarian. CONTOH: “Mail”.


15. Setelah anda telah selesai Mengedit Template. Jangan Lupa Untuk Klik “Simpan Template”

16. Selain Anda Dapat Mengedit Blog Anda dibagian "Template" dan "Tata Letak" anda juga bisa Mengedit blog anda di Bagian "Setelan".




17. Selesai! Dan Teruslah Membuat Postingan Baru Secara Berkala.

Simple kan cara membuat blog gratis di blogspot? Yang harus dilakukan untuk berhasil adalah dengan melakukan ‘Trial and Error’. Maksudnya begini, mulailah dengan langsung praktek, jika ada yang tidak dimengerti coba baca secara seksama lalu ulang lagi hingga sukses. Dan sangat dianjurkan agar menggunakan koneksi internet yang lancer agar prosesnya pun tidak memakan waktu yang lama. Dan selalu perhatikan pula bahwa anda selalu meningkat dalam setiap tahapnya, mulai dari membangun, melakukan optimasi hingga menjadikannya sebagai sumber penghasilan yang bisa dijadikan sebagai penambah pundi-pundi keluarga anda. Sekian!